• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Zypraz atau Alprazolam, Apa Efek Sampingnya?

jennywijaya

IndoForum Newbie A
No. Urut
288379
Sejak
10 Nov 2020
Pesan
318
Nilai reaksi
1
Poin
18
Zypraz adalah sebuah merek obat yang mengandung zat aktif alprazolam. Zypraz adalah obat yang masuk ke dalam golongan benzodiazepine, yang umumnya digunakan untuk merawat kondisi gangguan panik, gangguan kecemasan, serta kecemasan yang disebabkan oleh depresi. Obat ini dapat digunakan untuk memberikan kelegaan gejala kecemasan jangka pendek yang dihubungkan dengan depresi. Obat ini juga dapat digunakan sebagai bagian dari terapi, dalam arti Anda perlu mengonsumsinya bersama dengan obat-obatan lain. Obat ini bekerja dengan cara menempel pada reseptor khusus di otak dan sistem saraf. Hal ini akan meningkatkan aktivitas zat kimia yang disebut asam gamma-aminobutyric, sehingga membantu memproduksi efek menenangkan pada otak.

Sama seperti obat lain pada umumnya, zypraz atau alprazolam dapat menyebabkan efek samping ringan atau serius. Beberapa efek samping yang umum dijumpai setelah. Mengonsumsi tablet oral alprazolam atau zypraz di antaranya adalah mengantuk, sakit kepala, pusing, pandangan yang buram atau kabur, gangguan ingatan, kesulitan berkonsentrasi, gangguan tidur, lemah otot atau kurangnya koordinasi, sakit perut, mual atau muntah, diare, mudah berkeringat, mulut kering, hidung tersumbat, turunnya atau bertambahnya berat badan, dan hilangnya ketertarikan untuk melakukan hubungan seksual. Apabila efek samping tersebut bersifat ringan, gejala akan hilang dengan sendirinya setelah beberapa hari atau minggu. Namun, apabila gejala berubah menjadi lebih parah atau efek samping tidak kunjung reda, hubungi dokter secepatnya.

Hubungi dokter segera apabila Anda menderita gejala efek samping parah setelah konsumsi zypraz. Beberapa contoh erek samping serius dan gejalanya di antaranya adalah:

  • Gangguan kesehatan mental. Dengan gejala meliputi suasana hati depresi, adanya pikiran untuk melakukan percobaan bunuh diri, bingung, dan halusinasi (melihat atau mendengar sesuatu yang tidak nyata).
  • Gangguan pergerakan, dengan gejala meliputi gerakan otot yang tidak terkontrol, tremor, dan kejang.
  • Gangguan masalah jantung, dengan gejala yaitu sakit atau nyeri dada dan detak jantung yang tidak normal.
  • Gangguan hati, dengan gejala seperti penyakit kuning atau jaundice (kulit dan bagian putih mata yang menguning)
  • Jarang buang air kecil dibandingkan dengan biasanya atau malah tidak buang air kecil sama sekali
Zypraz merupakan obat yang digunakan untuk perawatan jangka pendek. Obat ini juga hadir dengan risiko yang berbahaya apabila Anda tidak mengonsumsinya sesuai dengan resep yang direkomendasikan. Misalnya, apabila Anda tiba-tiba berhenti mengonsumsi obat, ada kemungkinan Anda akan menderita gejala “withdrawal”. Dengan salah satu gejala yang mengancam nyawa adalah kejang. Untuk menghindari terjadinya gejala “withdrawal”, dokter akan mengurangi dosis zypraz sedikit demi sedikit. Selain itu, apabila Anda lupa minum obat dan tidak tepat waktu mengonsumsinya, obat dapat bekerja kurang baik atau bahkan berhenti bekerja total. Anda juga bisa menderita gejala “withdrawal” apabila tidak minum obat tepat waktu. Di sisi lain, apabila Anda terlalu banyak mengonsumsi zypraz, overdosis obat ini dapat terjadi. Adapun gejala overdosis adalah bingung, koordinasi yang buruk, mengantuk, refleks yang lambat, dan koma. Hubungi dokter secepatnya apabila Anda terlalu banyak mengonsumsi obat ini.

Zypraz termasuk dalam golongan obat keras. Sehingga penggunaanya harus berdasarkan resep dan anjuran dokter. Sama seperti obat lainnya, zypraz dapat menyebabkan efek samping negatif pada tubuh. Jika gejala efek samping yang dirasa bertambah parah atau tidak kunjung sembuh setelah beberapa minggu, hubungi dokter. Dokter dapat membuat rencana perawatan lain yang lebih aman dan sesuai dengan kondisi yang sedang Anda derita.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.