• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Berita Tabrak Burung, Pesawat US Airways Masuk Sungai

  • Pembuat thread awal. Pembuat thread awal. L999
  • Tanggal Mulai Tanggal Mulai

L999

IndoForum Junior E
No. Urut
44983
Sejak
31 Mei 2008
Pesan
1.587
Nilai reaksi
38
Poin
48
mynXYbcqAF.jpg

Pesawat US Airways dengan 155 penumpang masuk ke Sungai Hudson New York, setelah dilaporkan menabrak burung Kamis (15/1) sore sakru setempat. Tidak ada korban tewas/CNN i-Witnes Julie Fukelis

NEW YORK - Maskapai penerbangan US Airways Amerika Serikat mendarat darurat di sungai Hudson setelah menabrak sebuah burung saat baru take off dari bandara LaGuardia New York Kamis siang waktu setempat. Pesawat mengangkut 155 penumpang.

Pejabat maskapai seperti dikutip CNN, Jumat (16/1/2009) menyatakan, tidak ada korban jiwa, namun ada 15 penumpang yang harus dibawa ke rumah sakit.

Pesawat dengan nomor penerbangan 1549 itu akan terbang ke Charlotte, North Carolina. Menurut juru bicara federasi penerbangan FAA Laura Brown pesawat itu baru saja terbang tiga menit sebelum menabrak burung.

Sumber kepolisian negara bagian New Jersey mengatakan, pilot sempat menghubungi menara kontrol bandara dan langsung mengeluarkan kondisi darurat. Sementara Chief Executive US Airways mengatakan, terlalu dini untuk menyimpulkan penyebab kejadian hingga Dewan Keselamatan Transportasi Nasional mengirimkan tim untuk melakukan penyelidikan.

"Saya kira saat itu penumpang hanya bisa berdo'a dan berusaha menyelamatkan diri sendiri," ungkap Fred Berretta seorang penumpang. Dia berfikir pesawat akan jatuh dan hancur, tapi ternyata tidak. "Pesawat mendarat dengan sempurna, meski di atas sungai," tuturnya.

Menara kontrol sempat melihat pesawat melewati jembatan Goerge Washington dengan jarak 900 kaki sebelum masuk ke air pada pukul 3.31 sore waktu setempat. Sementara seorang saksi mata Ben Vonklemperer mengatakan dirinya melihat langsung kejadian dari lantai 25 sebuah gedung. "Ini merupakan keputusan yang tepat memasukkan pesawat dalam air," katanya.
 
kasihan burungnya nih
abis dia ditabrak pesawat
 
masa kalah ama burung ya...kalau habis nabrak burung keadaan pesawat bisa gtu bahaya dunk /hmm
 
burungnya masuk rumah sakit juga?
UGD kan?
 
kalau burung nabrak "burung" mungkin bisa jadi "burung" masuk UGD /heh
 
burungnya kyak apa gedenya???

bisa nyebur ke sungai gitu.
 
wah kacian kena bird strike


burung nya jadi burung panggang dong =))
 
@ dingting

lebih tepatnya mesinnya rusak karena baling2nya "ngegiling" burung..
jadi side engine down..
kalo bgtuh mau ngga mau harus mendarat darurat..
/heh
 
itu bukan one engine loss, tapi dua2 nya loss of power, jadi mau ga mau pilot harus mendaratkan pesawatnya ditempat yang paling memungkinkan, klo cuman one side engine loss, palingan pilot bakal balik lagi kebandara semula, soalnya memungkinkan untuk terbang dengan 1 engine, dan lagi dia baru t/o sekitar 1 menit jadi belum terlalu jauh dan belom terlalu tinggi,


salut buat pilotnya yang dah keputusan paling tepat... dan ga.. ada korban jiwanya.. gokil nih.. pilot
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.