• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Pengguna BlackBerry OS5 Sudah Bisa Nikmati BBM7

jozz78

IndoForum Newbie A
No. Urut
182671
Sejak
10 Sep 2012
Pesan
337
Nilai reaksi
0
Poin
16
013_03_12_57_774746_YQNlCWXcGR-4218041902425896265_jpg.png

CAPE TOWN – Kabar baik datang dari BlackBerry yang baru saja secara resmi mengumumkan bahwa pengguna BlackBerry OS5 sudah dapat menikmati layanan BlackBerry Messanger (BBM 7) atau dapat melakukan panggilan suara menggunakan koneksi WiFi.

Dilansir news24, Selasa (12/3/2013), perusahaan yang bedomisili di Kanada itu, telah mendorong pengguna smartphone BlackBerry seri terdahulu agar dapat ikut menikmati layanan ini, sehingga diharapkan tidak meninggalkan BlackBerry setelah peluncuran platform BlackBerry Z10.

Apalagi, selama ini BBM 7 hanya akan kompatibel dengan smartphone yang menjalankan BlackBerry OS 6 dan OS 7, tetapi tidak dengan OS5.

“Oleh karena itu, sekarang pelanggan BlackBerry dengan OS 5 pun dapat menikmati panggilan suara atau BBM 7,” kata Wakil Presiden BBM dan Social Community BlackBerry TA McCann.

Dengan begitu, lanjut TA McCann, BlackBerry dapat menjangkau semua tipe, dan diharapkan dapat benar-benar memperluas jaringan dan menghubungkan satu sama lainnya dengan mudah.

Dalam aplikasi BBM 7 ini, pengguna juga dapat menghubungkan profil, kontak dan grup ke BlackBerry ID.


Kode:
[url="http://www.iyaa.com/tech/gadget_komputer/umum/2520777_1376.html"] SUMBER [/url]
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.