• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Hal Hal Yang Terjadi Jika Bela Negara Dilaksanakan

facebookeb

IndoForum Senior A
No. Urut
210735
Sejak
9 Jan 2013
Pesan
7.471
Nilai reaksi
96
Poin
48
Potongan Rambut " Cepak "
Potongan rambut sudah menjadi gaya hidup dan mencerminkan sifat orang tersebut. Namun dalam militer, potongan rambut cepak menjadi salah satu hal yang 'wajib'. Hal tersebut agar para anggota lebih praktis dan tak berlama lama saat berdandan, meskipun para tentara juga membawa 'bedak' khusus untuk penyamaran.


Berseragam
Seragam adalah salah satu cara untuk menyamakan cara berfikir, paling tidak agar tak jauh berbeda cara berfikirnya. seperti lagunya bang Iwan Fals " ... isi kepala dibalik topi baja semua serdadu pasti tak jauh berbeda ... ", ya.. percaya atau tidak.. seragam membuat kita tak membeda bedakan golongan / ras atau bahkan kaya - miskinnya seseorang. selain itu seragam juga membuat orang lebih rapi dan enak dipandang saat berkumpul bersama sama.

Hafal Pancasila
Salah satu hal yang ditanamkan di Bela Negara adalah Pancasila sebagai ideologi bangsa, sehingga selain wajib hafal kita juga harus mengamalkannya dalam kehidupan sehari hari. Kebangetan kalau sampai anda mengaku orang Indonesia, jadi PNS bahkan Pejabat tetapi tak hafal Pancasila ( cuma 5 butir aja gak hafal gimana kalau suruh hafalin butir butir P4)

Kita harus bangga dengan Pancasila, karena para pendiri bangsa ini telah menyusunnya untuk masa depan Indonesia yaitu Bangsa Yang Ber-Ketuhanan, Adil - beradab, Bersatu, Permusyawarahan dan Berkeadilan Sosial.

Disiplin
Kedisiplinan menjadi salah satu yang pokok di program Bela Negara ini, contoh kedisiplinan yang sederhana saja yaitu tanyakan pada diri kita sendiri.
1. Berapa sering agan terlambat datang kekantor
2. Seberapa sering agan pulang lebih cepat daripada jam pulang kantor
3. Seberapa sering agan bermain gadget saat jam kerja
4. Seberapa sering agan bolos kerja dengan berbagai alasan. dll

Hukuman Bagi Yang Terlambat
Salah satu akibat dari ketidak disiplinan adalah hukuman, dimiliter lebih cenderung hukuman fisik seperti pushup, lari keliling lapangan dll, sebenernya bukan untuk menyiksa tetapi agar kita lebih disiplin lagi dalam menjalankan tugas kita.


Rela Berkorban Demi Bangsa dan Negara
Apa yang sudah agan berikan untuk negara ini ?
Beranikah agan seperti para pahlawan yang rela gugur demi mempertahankan negara ini ?
Saat situasi perang atau negara dalam ancaman apakah agan berani melawan ? atau malah bersembunyi dibalik akun palsu sambil update status lalu mengkritik pemerintah ?


Cinta Tanah Air
Apa bukti cinta agan kepada Indonesia ?
Cara paling mudah adalah menggunakan produk dalam negeri, membayar pajak atau dengan agan tidak merusak fasilitas umum saja agan sudah termasuk cinta tanah air lho....



Gerakan Radikal / Terorisme Berkurang atau Hilang
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.