• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Gurita Bisnis Rosalia Indah, PO Terbesar se-Jateng

yan raditya

IndoForum Addict E
No. Urut
163658
Sejak
31 Jan 2012
Pesan
24.461
Nilai reaksi
72
Poin
48
Rosalia Indah, perusahaan otobus (PO) bakal mengembangkan sayap bisnisnya di bidang pariwisatamenyusul rencana akan membangun objek wisata.

Presiden Direktur PT Rosalia Indah Transport, Yustinus Soeroso, saat memberikan sambutan pada HUT Ke-25 PT Rosalia Indah TRansport di Taman Pancasila Karanganya, Minggu (13/3/2016) mengatakan berencana membuat objek wisata di Karanganyar.

PT Rosalia Indah Transport sudah memiliki sejumlah usaha, seperti PT. Rosalia Indah Tour & Travel (Jasa Perjalanan Pariwisata), PT. Guwa Tirta Sejahtera (Air Minum dalam Kemasan bernama Utra), PT. Rosalia Express (Jasa Expedisi), CV. Rosalia Indah (SPBU), Rumah Makan (Sederhana dan RM. Ros In), Perhotelan (Ros In Hotel Yogyakarta), dan Central laundry.

PT Rosalia Indah Transport menaungi 2.400 orang karyawan yang bekerja di sembilan perusahaan tersebut. Sejumlah perusahaan berada di Karanganyar, seperti PT Rosalia Indah Transport, PT.

Rosalia Indah Tour & Travel, PT. Guwa Tirta Sejahtera, PT. Rosalia Express, CV. Rosalia Indah, dan lain-lain. Roso juga menyampaikan kabar pelat nomor bus PO Rosalia Indah berganti dari AD-A menjadi AD-F.

“Awal 2015 PT Rosalia Indah Transport beralih menjadi AD-F. Kabupaten Karanganyar mempunyai perusahaan bus terbesar se-Jawa Tengah. Kami sudah lapor ke Gubernur,” tutur dia.

Dia berharap keberadaan PT Rosalia Indah Trasnport dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat dan karyawan. Pada kesempatan itu, PT Rosalia Indah Transport menyelenggarakan kegiatan bakti sosial, seperti resik-resik kuta sepanjang jalur Karanganyar car free day [CFD] dan membagikan 1000 paket sembako untuk masyarakat kurang mampu.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.