• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Beberapa Mitos Umum Tentang Bisnis Internet

andriapriyadi

IndoForum Newbie F
No. Urut
80296
Sejak
16 Sep 2009
Pesan
9
Nilai reaksi
0
Poin
1
Sorry agan2, ne newbie cuma mw sharing, mudah2an bermanfaat,

Internet adalah media yang sangat berguna bagi siapa pun yang memiliki semangat, komitmen, dan kerja keras untuk menghasilkan banyak uang. Namun, saya merasa perlu untuk mengikis beberapa mitos umum tentang bisnis internet yang melekat dikepala banyak orang.

Mitos #1 Menghasilkan Uang Secara Online Hanyalah Sesuatu Yang Dibesar-besarkan

Dewasa ini memang banyak bisnis dotcom yang merupakan omong kosong belaka, tetapi orang-orang tidak menyadari bahwa banyak bisnis berbasis internet yang menyediakan barang atau jasa yang bagus dan memiliki model bisnis yang kuat sehingga mampu menghasilkan laba ribuan hingga jutaan Dolar. Beberapa diantaranya seperti e-Bay (menghasilkan laba sebesar $778 juta), Google (mengahasilkan laba sebesar $100 juta), dan Amazon (menghasilkan laba sebesar $558 juta), dijalankan oleh ratusan pegawai, sementara bisnis lainnya dijalankan secara perseorangan dari rumah mereka.

Mitos #2 Menjalankan Bisnis Internet Itu Mudah

Satu alasan mengapa orang gagal membangun bisnis internet yang menguntungkan ialah mereka berpikir bahwa hal ini teramat mudah. Mereka yakin bahwa apa yang harus Anda lakukan hanyalah membangun situs web, menempelkan gambar-gambar produk di dalamnya, dan menunggu jutaan orang datang untuk membeli.

Menurut saya, membangun bisnis internet yang menguntungkan membutuhkan waktu, komitmen, dan kerja keras. Anda harus memiliki rencana bisnis yang bagus, menyediakan barang/jasa bernilai tinggi yang memuaskan kebutuhan nyata, buat situs yang kompetitif dan teus-menerus menarik kedatangan konsumen dengan membuat program pemasaran.

Akan tetapi, berita baiknya ialah memulai dan menjalankan sebuah bisnis internet relatif lebih mudah dan murah jika dibandingkan dengan bisnis konvensional.

Mitos #3 Anda Dapat Menghasilkan Banyak Uang Dengan Cepat

Ini adalah kekeliruan lain yang menyebabkan orang-orang gagal dalam bisnis online mereka. Ketika orang-orang berpikir akan meraup uang ribuan dolar hanya dalam waktu beberapa bulan dengan sedikit upaya, tak terelakkan mereka akan selalu merasakan kekecewaan yang mendalam, menjadi tidak sabar, dan akhirnya menyerah.

Sebenarnya akan dibutuhkan cukup banyak waktu untuk merapikan situs Anda, menarik pangsa pasar, membangun hubungan dengan konsumen, dan membuat mereka bersedia membeli. Maka bersabarlah sambil terus belajar!

Mitos #4 Memulai Bisnis Internet Itu Gratis

Untuk membangun bisnis yang baik, selalu diperlukan investasi dana. Para wiraswasta internet yang sukses bersedia berinvestasi sejumlah uang untuk membangun bisnis online mereka.

Akan tetapi, investasi ini masih jauh lebih murah dibandingkan menjalankan bisnis konvensional, yang membutuhkan puluhan atau ratusan juta rupiah.

Mitos #5 Internet Telah Jenuh Dengan Situs-Situs Web. Tidak Ada Lagi Ruang Untuk Menghasilkan Uang

Banyak orang percaya bahwa terlalu banyak situs-situs web yang menjual begitu banyak hal sehingga tidak akan ada lagi peluang untuk menghasilkan uang secara online. Faktanya, memang benar bahwa ada jutaan situs web yang menjual segala sesuatu di bumi ini, tetapi lebih banyak lai bisnis konvensional daripada yang dapat Anda bayangkan.

Meskipun ada jutaan web disekitar kita, sebagian besar pemiliknya menjajakan produk-produk inferior dan tidak tahu hal penting tentang pemasaran. Oleh karena itu, sebagian besar dari mereka menjalankan bisnis online merekan dengan buruk. Apabila Anda memiliki sumber daya dan pengetahuan yang cukup, Anda tidak akan kesulitan dalam menangkap pangsa pasar dan memperoleh arus keuntungan.

Semoga bermanfaat,:D

Andri Apriyadi
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.