• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Aliran Gereja

jsteve66

IndoForum Newbie F
No. Urut
44825
Sejak
29 Mei 2008
Pesan
2
Nilai reaksi
0
Poin
1
ada pertanyaan , kalau aliran gereja tiberias itu denger2 pecahan dari gereja bethel. itu bener ngga yah ? trus kalo kebaktian di gereja bethel itu kan ada tangis2nya nah kalo di tiberias itu katanya ngga ada nangis2. ada informasi tersebut bener apa adanya ?
 
Hm, Gereja Tiberias itu tetep GBI kok.
Keduanya tetep GBI (Gereja Bethel Indonesia).
Keduanya juga tetep sama-sama aliran Pantekosta. Sama kayak GPdI.
Tanya aja tante effie, kan gerejanya di GBI tuh :)
 
bukannya kalo nangis digereja tergantung orang nya apakah sedang terjamah hatinya saat menaikkan pujian atau tertempelak oleh Firman Tuhan saja ?
mana ada gereja yang suka nangis2 tanpa sebab /?
saya kira ga ada :D
 
ya mungkin benar, soalnya biasa aku ke gereja GKY yg kebaktiannya hampir mirip2 dengan katolik. tempo hari ikut teman kebaktian di GBI, cuman merasa kagok aja ;)
 
kayaknya bukan deh,
dia (Tiberias) udah bentuk aliran sendiri jadi pakenya GTI
singkatan dari gereja tiberias indonesia
 
lha aku pernah lihat GBI Tiberias /heh
 
Syalom saudaraku..........
Pertama-tama, perlu dicatat bahwa GBI itu PENTAKOSTA, sedangkan GTI itu Kharismatik/Pentakosta Baru. GTI memang pecahan dari Bethel. Lalu mengenai tangis menangis, saya tidak pernah percaya dan menerima hal itu, sebab sangat bertentangan dengan dogma Gereja yang orthodox (bukan berarti golongan Gereja Timur). Soal gereja yang mirip Khatolik, semua gereja-gereja Protestan yang orthodox pun mirip Khatolik, dan tidak pernah meninggalkan ke-Khatolikan-nya secara penuh. Makanya saya bingung mengapa Pentakosta dan Kharismatik bisa digolongkan Protestan, padahal bertentengan dalam banyak hal, contoh:
1. Gereja Pentakosta dan c.s. melakukan baptisan selam , sedangkan dominasi gereja protestan yang orthodox melakukan baptisan percik.
2. Bahasa roh berbahasa roh dengan kalimat yang tidak jelas dimengerti, padahal Bahasa roh yang sesungguhnya menurut dominasi gereja protestan lainnya haruslah dimengerti orang dalam segala bahasa, bahkan yang masih primitif sekalipun berdasarkan Kis 2:6.
(Untuk lebih lanjut dan jika ada yang mau berdebat, saya akan meng-comment-nya lain kali).
bersambung..........
 
Ooooh GTI tuh Kharismatik (sejak kapan jadi Pantekosta Baru?)... /heh
Yah anda kan gereja Orthodox. Kita beda dogma dan aliran dan pengajaran dan penafsiran dan pengertian :) Perlu diingatkan, Protestan berbeda dengan Orthodox. Kharismatik adalah gerakan di bawah Pantekosta (bukan Pentakosta, Pentakosta (Pentecost) adalah nama peristiwanya, Pantekosta (Pentecost) adalah nama denomnya, di Inggris sama di Indonesia dibedain).
Bahasa Roh sebenarnya kalimat bahasa asing yang dapat dimengerti jika diberi karunia menafsirkan bahasa Roh. Karena waktu itu tidak ada orang yang mempunyai karunia bahasa Roh, maka bukan bahasa Roh yang benar-benar bahasanya Tuhan.
 
betul, tiberias sudah punya naungan sendiri, yaitu GTI.

kalau soal nangis, itu khan masalah di jemaat-nya, bukan soal lembaga.

apakah katholik gk boleh nangis di gereja?

apakah GBI gk boleh nangis di gereja?

apakah GKI gk boleh nangis di gereja?

nangis itu hak seseorang, asal gak ganggu jemaat lain saja
 
yup benar. Tuhan menampung setiap tetes air mata kita, amin?
 
menangis biasanya pasti ada sebab dong /heh
masak ga ada sebab trus nangis :-j
biasanya pas ibadah dengar Firman atau puji2an kita nangis dikarenakan
kita merasa hancur hati dan tersentuh karena kebaikan Tuhan atas kita
yang telah menegur kekurangan kita melalui Firman yang disampaikan
atau bisa juga waktu pujian, kita menangis karena memang saat itu hadirat Tuhan turun.
karena Tuhan bertahta diatas pujian.

Jadi ga ada orang ibadah tiba2 nangis tanpa sebab =))
 
aku dibesarin di 2 aliran gereja yg berbeda. yg satu murni protestan yg satu lagi kharismatik..

klo menurutku sih keduanya nyembah Tuhan yg sama. tul kan? jadi kenapa sih harus diperdebatkan soal perbedaan cara ibadah n' expresi nyembah Tuhan?

soal bahasa Roh, itu kan karunia pemberian Tuhan. klo sudah diberi kenapa gak digunain?
 
@e-antz
yup setuju /no1
menurut sy mo ibadah sampai nangis dan sampai ketawa-tawa ataupun berdiam diri saking khusuknya itu hak masing-masing
yang terpenting buah dari ibadah kita harus nyata dalam hidup kita agar hidup kita bukan saja diberkati tapi dapat juga jadi saluran berkat bagi orang lain.

Gal 5:22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,
Gal 5:23 kelemahlembutan, penguasaan diri.
Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.
Gal 5:24 Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya.

Gal 5:25 Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh,

Gal 5:26 dan janganlah kita gila hormat, janganlah kita saling menantang dan saling mendengki.
 
@r3ck0rd
1. Siapa bilang saya Katolik Orthodox? Saya tetap seorang Prostestan. Tapi kalau yang anda maksud Lutheran Orthodox bisa dibilang begitu (walaupun gereja saya Lutheran, tapi bukan Lutheran Orthodox, namun saya lebih banyak condong ke Lutheran Orthodox.
2. Kalau begitu definisi anda mengenai Bahasa Roh, saya tarik kesimpulan Bahasa Roh hanya dapat di mengerti oleh rahmat Roh Kudus. Tapi tolong jelaskan mengapa pada hari Pentakosta Para Kaum kafir dapat mengerti bahasa roh dan mendengarnya sebagai bahasa ibu mereka masing-masing, walaupun merekaberbeda asal?

@All Kharismatik
Saya tidak mengerti dimana bisa orang khusuk beribadah kepada Tuhan dengan keadaan yang berisik. Bahkan Kristus sendiri selalu mencari tempat yang tenang untuk berdoa. Terima Kasih.
 
@r3ck0rd
1. Siapa bilang saya Katolik Orthodox? Saya tetap seorang Prostestan. Tapi kalau yang anda maksud Lutheran Orthodox bisa dibilang begitu (walaupun gereja saya Lutheran, tapi bukan Lutheran Orthodox, namun saya lebih banyak condong ke Lutheran Orthodox.
2. Kalau begitu definisi anda mengenai Bahasa Roh, saya tarik kesimpulan Bahasa Roh hanya dapat di mengerti oleh rahmat Roh Kudus. Tapi tolong jelaskan mengapa pada hari Pentakosta Para Kaum kafir dapat mengerti bahasa roh dan mendengarnya sebagai bahasa ibu mereka masing-masing, walaupun merekaberbeda asal?

@All Kharismatik
Saya tidak mengerti dimana bisa orang khusuk beribadah kepada Tuhan dengan keadaan yang berisik. Bahkan Kristus sendiri selalu mencari tempat yang tenang untuk berdoa. Terima Kasih.

menurut aku seh perlu dibedakan antara berdoa dengan persekutuan ato kebaktian, even itu kharismatik pantekosta dll saat doa mereka akan jauh lebih tenang, mereka cuma rame saat puji-pujiannya saja.
mau protestan, pantekosta ato laen2 GBU all
 
Anda mau memisahkan berdoa dengan kebaktian, ya. jelas bahwa di dalam kebaktian harus ada doa. Tolong jangan dipisahkan. Anda dapat memisahkan doa dengan kebaktian, tetapi tidak kebaktian dengan doa. Selain itu, kharismatik sangat tidak menghormati Darah dan Tubuh Kristus. Masak komuni boleh dibawa pulang? Selain itu, pendeta dn penatuanya juga tidak pakai vestum. Gereja macam apa itu?
 
mengasihi ... mengasihi ... lebih lagi ...
melayani ... melayani ... lebih sungguh ...
perbedaan pendapat ... berdebat ... utamakan kasih,
tanpa menyudutkan pihak lain, tanpa memojokkan pihak lain, apalagi mencerca pihak lain, ingat kita adalah tubuh Kristus, masing2 anggota tubuh mempunyai karakteristik dan perbedaan yang unik, selama kita mempunyai 1 kepala yaitu Tuhan Yesus Kristus dan berdiri atas Firman-Nya, kita masih saudara, satu anggota, satu Roh Kudus, calm down bro and sis ... Gbu all :D
Ayo berdiskusi dengan kasih ... bisa?
 
@r3ck0rd
1. Siapa bilang saya Katolik Orthodox? Saya tetap seorang Prostestan. Tapi kalau yang anda maksud Lutheran Orthodox bisa dibilang begitu (walaupun gereja saya Lutheran, tapi bukan Lutheran Orthodox, namun saya lebih banyak condong ke Lutheran Orthodox.
2. Kalau begitu definisi anda mengenai Bahasa Roh, saya tarik kesimpulan Bahasa Roh hanya dapat di mengerti oleh rahmat Roh Kudus. Tapi tolong jelaskan mengapa pada hari Pentakosta Para Kaum kafir dapat mengerti bahasa roh dan mendengarnya sebagai bahasa ibu mereka masing-masing, walaupun merekaberbeda asal?

@All Kharismatik
Saya tidak mengerti dimana bisa orang khusuk beribadah kepada Tuhan dengan keadaan yang berisik. Bahkan Kristus sendiri selalu mencari tempat yang tenang untuk berdoa. Terima Kasih.
@St. Yosef
Kenapa? karena yang pertama kali Roh Kudus lakukan ialah membuat pada rasul dapat berkata-kata dalam bahasa asing, dan mereka memiliki karunia berbahasa roh, dan itu dua hal yang berbeda.

dan kami orang Kharismatik dan orang Pantekosta pada saat penyembahan biasa kami pake lagu pujian yang agak berisik, tetapi gak banget, tetapi setelah itu kami masuk ke penyembahan dengan musik lembut. Saya tahu karena saya anggota gereja Pantekosta dan pelayan musik di Remaja. Jadi dah tau banget deh. Liatin aja kan ada yang album Free dari Planetshakers itu tetap ada Worship time dengan musik yang gak bising.

Bagaimana maksudnya Kharismatik tidak menghormati? Itu kan kembali kepada orangnya. maksudnya dibawa pulang bukan ambil diem2 ato ambil lebihnya gitu kan? ya kan? Gw belom pernah liat orang yang melakukannya.

BTW, vestum itu apa ya?
 
In nomine Patris, Felis, et Spiritus Sanctus. Amen
@atas
1. Apa bukti bahwa kedua hal itu berbeda?
2. Bukankah hidup kita harus mengikuti teladan Yesus. Yesus saja rela berdoa pagi-pagi sekali atau tengah malam hanya untuk berdoa dalam kesunyian, mengapa kita harus bergereja dengan iringan musik band di mal-mal, hotel, plaza, dan tempat-tempat "duniawi" seperti itu?
Sekian dulu, terima kasih
 
Plus tambahan (Khusus untuk Tiberias)
1. Mengapa Tiberias berpisah dari GBI hanya karena nama. Bukannya itu berarti tidak mendukung persatuan Gereja. Ingat Credo Para Rasul
Aku percaya kepada Roh kudus
dan adanya Satu Gereja yang Kudus dan Am(katholik)
2. Mengapa Pariadji pernah mengaku sabagai Orang yang Paling kudus di dunia ini
3. Di gereja Tiberias, hanya Pariadji yang boleh membabtis(kalau tidak salah) karena memiliki Roh Martir. Jika hanya Pariadji yang boleh membaptis, siapa yang membaptis Pariadji?
4. Pariadji memiliki nama depan Yohanes karena dia memiliki Roh Martir seperti Yohanes. Yohanes yangmana yang dia maksud. Apakah Yohanes Pembaptis atau Yohanes Murid Tuhan sebab Pariadji terkadang merujuk ke Yohanes Pembaptis, kadang Yohanes Murid Tuhan. Tolong yang konsisten.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.