• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Warga Berharap Jembatan Mrican Kediri Segera Diperbaiki

yan raditya

IndoForum Addict E
No. Urut
163658
Sejak
31 Jan 2012
Pesan
24.461
Nilai reaksi
72
Poin
48
Penundaan penutupan Jembatan Mrican disambut gembira masyarakat. Karena warga masih dapat melintasi jembatan seperti sediakala.

Sebagai bentuk luapan kegembiraan warga memasang poster dan spanduk bertuliskan, "Allhammdullilah Berkat Rahmad Allah SWT Jembatan Tidak Jadi Ditutup".

Menurut Fatkurahman (55), salah satu warga Desa Jongbiru menyebutkan jika Jembatan Mrican lokasinya sepenuhnya masuk wilayah Kabupaten Kediri.

"Sisi timur jembatan masuk Desa Jongbiru, Kecamatan Gampengrejo dan sisi barat masuk Desa Jabon, Kecamatan Banyakan" ungkap Fatkurahman kepada, Kamis (3/12/2015).
Sehingga lokasi jembatan sepenuhnya masuk wilayah Kabupaten Kediri. Sehingga jika jembatan telah diserahkan, lokasinya masuk kabupaten.

"Namanya saja Jembatan Mrican, tapi lokasinya berada di wilayah kabupaten. Karena jembatan sebelumnya untuk jalan angkutan tebu ke PG Mrican," jelasnya.

Warga berharap setelah jembatan resmi diserahkan kepada Pemkab Kediri segera dilakukan perbaikan. Karena pilar ketiga jembatan dari barat ada pondasi besi rusak.

"Jembatan sangat dibutuhkan masyarakat, setiap hari ada ribuan masyarakat yang melintasinya. Kalau jembatan sampai ditutup warga harus jalan memutar dengan jarak yang lebih jauh," ungkapnya.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.