• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Soal Poster Dukung Risma, Bambang Bilang Mungkin Ada yang Malu-malu Kucing "Pinjam Tangan Orang"

yan raditya

IndoForum Addict E
No. Urut
163658
Sejak
31 Jan 2012
Pesan
24.461
Nilai reaksi
72
Poin
48
Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) DKI Jakarta Bambang DH membantah pihaknya telah membuat poster dukungan pencalonan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atau Risma sebagai Gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2017.

"Saya tidak tahu (poster) itu dari mana. Mungkin karena memang ada yang berambisi (maju Pilkada DKI), karena malu-malu kucing, pinjem tangan orang seolah didukung orang. Aku tahu rekayasa itu," kata Bambang kepada Kompas.com, Sabtu (6/5/2016).

Ia mengatakan, PDI-P memiliki banyak kader berkualitas. Tidak hanya Risma, menurut dia, masih banyak kader PDI-P yang belum tersentuh oleh media.

"Begini lho stok PDI-P banyak sekali yang bagus, cuma 1-2 orang (kader PDI-P) yang dikenal media. Padahal kader yang baik dan tidak mau mengekspose diri di media banyak," kata mantan Wali Kota Surabaya itu.

Terkait pencalonan gubernur DKI Jakarta, Bambang mengatakan bahwa hal itu dilakukan sesuai mekanisme partai.

Terlebih, PDI-P merupakan satu-satunya partai yang bisa mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta.

"Sebagai gambaran, ada kader yang kecenderungannya tidak mau ekspose diri atau melobi media biar dimuat, itu kan menyesatkan. Saya enggak ingin menyajikan menu sesat, kasihan masyarakatnya," kata Bambang.

Sebelumnya, beredar foto gambar poster pencalonan Risma sebagai gubernur DKI Jakarta.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.