• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Resep Fresh Fruit Cocktail, Minuman Enak untuk Segarkan Hari

verowidya

IndoForum Newbie E
No. Urut
288456
Sejak
1 Des 2020
Pesan
42
Nilai reaksi
2
Poin
6
fresh-fruit-cocktail.jpg

Menikmati buah-buahan setiap hari adalah hal yang menyehatkan. Baik dimakan langsung maupun diolah menjadi minuman, memilihnya sebagai menu harian bisa memberikan efek baik bagi hidup. Bila moms ingin menikmati banyak buah sekaligus, coba deh menu fresh fruit cocktail ini.

Minuman satu ini terdiri dari beragam buah-buahan. Melalui kombinasi tersebut, rasanya akan jadi lebih berwarna. Pas banget untuk disajikan bersama menu makanan maupun camilan lain bagi pasangan dan anak-anak moms.

Menu ini sudah banyak dijual oleh berbagai pedagang. Walau begitu, moms bisa pula membuat ini dari rumah dengan mudah. Penasaran dengan caranya? Berikut resep fresh fruit cocktail yang dapat dijadikan sebagai menu minuman menyegarkan untuk keluarga.

Informasi Pembuatan

Menu ini dapat dinikmati untuk 2 porsi. Fresh fruit cocktail ini dapat dibuat dalam waktu 30 menit menggunakan berbagai bahan yang pasti halal.

Bahan

  • 200 g nanas
  • 200 g melon hijau
  • 200 g strawberry
  • 200 g mangga
  • 5 lembar daun mint, sudah dicincang kasar
  • 500 ml jus jeruk segar
  • 3 sdm madu
  • 250 ml soda manis
  • Es batu secukupnya
Estimasi Harga

Jika moms ingin membuat minuman ini di rumah, siapkan terlebih dahulu bahan-bahan di atas. Apabila masih belum tahu harga masing-masing bahannya, berikut estimasi harga per bahannya.

  • Nanas (700 g – 1 kg): Rp 11.000
  • Melon hijau (2 – 2,5 kg): Rp 28.000
  • Strawberry (250 g): Rp 20.000
  • Mangga (1 kg): Rp 30.000
  • Daun mint (100 g): Rp 6.000
  • Jus jeruk (1000 ml): Rp 23.000
  • Madu (250 g): Rp 31.000
  • Soda manis (250 ml): Rp 5.000
Dengan begitu, moms perlu siapkan uang sebesar Rp 154.000 untuk membuat menu ini.

Langkah Pembuatan


  1. Potong buah-buahan menjadi beberapa bagian kecil.
  2. Masukkan potongan buah tersebut dalam wadah, taburkan daun mint.
  3. Di wadah lain, campurkan jus jeruk segar dengan madu. Aduk sampai rata.
  4. Tuangkan campuran jus jeruk dan madu tersebut ke wadah yang berisi buah-buahan. Masukkan dalam kulkas sampai jadi dingin.
  5. Bila ingin disajikan, keluarkan wadah dari kulkas. Jangan lupa tambahkan soda manis dan es batu supaya makin segar.
Itulah rentetan cara resep fresh fruit cocktail yang bisa moms terapkan dari rumah. Dengan rasanya yang penuh warna dan menyegarkan, minuman ini bakal disukai oleh pasangan dan anak-anak tersayang dengan sensasi yang tak kalah enak dibanding jajan di luar.

Sumber
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.