• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Ragam Olahraga Ringan di Rumah, Bisa Bikin Tubuh Selalu Segar Walau Tidak Keluar

verowidya

IndoForum Newbie E
No. Urut
288456
Sejak
1 Des 2020
Pesan
42
Nilai reaksi
2
Poin
6
shutterstock_1390214048-1-1024x576.jpg


Setelah menjalani ragam rutinitas harian, berolahraga juga perlu dilakukan setiap harinya. Selain bisa menjadi pelepas penat dan untuk mempersiapkan tubuh sebelum menghantam berbagai kegiatan, olahraga juga mampu membuat tubuh lebih bugar.

Olahraga umumnya dilakukan di luar rumah. Akan tetapi, masa pandemi seperti ini membuat orang-orang dihimbau untuk tetap di rumah demi mengurangi laju persebaran virus yang semakin merebak setiap harinya.

Namun kamu tidak perlu khawatir. Walau hanya berada di rumah aja, kamu tetap bisa kok melakukan beberapa olahraga ringan berikut ini. Tubuh dijamin tetap sehat walau tidak keluar rumah.

1. Push Up

Push up merupakan salah satu olahraga ringan yang bisa kamu lakukan. Olahraga yang memiliki ragam variasi gerakan ini biasanya dilakukan sebagai langkah pemanasan sebelum melakukan berbagai kegiatan berat.

Push up juga dapat dilakukan di berbagai tempat, salah satunya di rumah. Olahraga ringan ini juga bisa diterapkan, baik dengan maupun tanpa alat bantu. Selain itu, olahraga ini juga membantu memperkuat otot lengan. Cocok lah buat kamu yang pengen lebih strong walau hanya di rumah aja.

2. Sit Up

Selain push up, sit up juga menjadi salah satu alternatif olahraga ringan di rumah yang cukup simpel. Sama dengan olahraga sebelumnya, kegiatan nan menyehatkan ini bisa dilakukan di berbagai sudut rumah tanpa memerlukan alat bantu khusus.

Berbeda dengan push up yang menguatkan otot lengan, sit up ini adalah olahraga ringan yang dianggap efektif untuk mengencangkan otot-otot pada perut kamu. Di samping itu, jika kamu ingin mengecilkan perut, olahraga ini bisa banget kamu lakukan setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

3. Squat

Selain dua olahraga ringan di rumah sebelumnya, ada pula squat yang bisa dijajal. Lain halnya dengan berbagai kegiatan sebelumnya yang bisa dilakukan tanpa alat bantu, olahraga ini menganjurkanmu untuk melakukannya dengan bantuan kursi.

Gerakan dari squat sendiri cukup simpel. Kamu hanya perlu mempraktekannya dengan berdiri dan duduk di atas kursi lalu ulangi beberapa kali. Olahraga ringan di rumah ini terbukti mampu memperkuat kaki dan punggung. Pas banget lah kalau pengen lebih gesit dalam bergerak.

Ragam olahraga ringan di atas dapat kamu terapkan di rumah. Tanpa harus keluar rumah, tubuh tetap bisa bugar untuk hadapi beragam pekerjaan rumah dan WFH yang dilakukan sehari-hari.

Sumber
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.