• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

[R.I.P]Norifumi Abe / Norick Abe

Vincent

IndoForum Beginner D
No. Urut
16689
Sejak
5 Jun 2007
Pesan
681
Nilai reaksi
37
Poin
28
Norifumi Abe (motograndprix.de)

norifumiabemotograndpriwa5.jpg


Tokyo - Eks pembalap MotoGP asal Jepang Norifumi "Norick" Abe tewas dalam sebuah kecelakaan di jalanan dekat kota Kawasaki. Abe tewas setelah motornya bertabrakan dengan truk.

Dilaporkan oleh koran Asahi Shimbun, kecelakaan tragis itu terjadi Minggu (7/10/2007) waktu setempat. Menurut sejumlah sumber, insiden tersebut terjadi karena truk itu membuat manuver memutar (U-Turn) di tempat yang tidak semestinya. Abe yang terluka parah segera dilarikan ke Rumah Sakit. Tapi nyawa pria berusia 32 tahun itu tidak bisa diselamatkan.

Abe adalah salah satu legenda Jepang di ajang balap motor. Karirnya di kelas tertinggi GP Motor diretasnya saat tampil sebagai wildcard di GP Jepang tahun 1994. Penampilan impresifnya membuat ia ditawari oleh Kenny Robers bergabung dengan timnya di dua seri GP 500 cc tahun 1994. Setahun berikutnya, rider yang memiliki panggilan Norick ini tampil penuh bagi tim Roberts dengan memakai motor Yamaha. Di tahun itu, Abe secara keseluruhan menempati posisi kesembilan klasemen akhir pembalap.

Kemenangan pertama Abe datang di GP Jepang 1996, di depan pendukungnya sendiri. Tahun itu pun diakhiri Abe dengan menempati posisi lima dunia klasemen pembalap.

Abe meraih gelar juara lagi di GP Brasil 1999 dan GP Jepang 2000. Ini membuat jumlah kemenangan yang ia kumpulkan di kelas tertinggi GP Motor menjadi tiga buah.

'Norick' Abe terakhir kali tampil di ajang MotoGP pada tahun 2004. Tahun 2005 Abe memutuskan hijrah ke ajang Superbike, masih bersama Yamaha. Karirnya di Superbike masih berlanjut pada tahun 2006. Tahun 2007, Abe pindah ke arena All Japan Superbike Championship.

Kini, Abe tinggal kenangan. Salah satu pembalap terbaik yang pernah dimiliki Jepang itu telang tiada. Selamat jalan, Abe!
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.