• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Mitos pohon kelapa bercabang dua di pelataran parkir TIM

facebookeb

IndoForum Senior A
No. Urut
210735
Sejak
9 Jan 2013
Pesan
7.471
Nilai reaksi
96
Poin
48
LkWbV.jpg
Sebelum menjadi kawasan pendidikan seni dan kebudayaan, kawasan Taman Ismail Marzuki (TIM) dulu adalah kebun binatang pertama Jakarta. Umumnya orang menyebut Taman Raden Saleh (RTH). Tapi setelah diresmikan Gubernur Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kala itu, Ali Sadikin, tanggal 10 November 1968, kawasan ini resmi menjadi pusat kebudayaan dan kesenian Jakarta.

Meski telah bermetamorfosa menjadi kawasan pendidikan, tak lantas mengubah seluk beluk kawasan yang memiliki luas sekitar 9 hektare itu. Bahkan aura mistis masih saja kental terasa meski sudah 46 tahun bangunan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat ini, berdiri.

Ahmad Rifai, juru parkir yang setiap hari mangkal di TIM mengatakan, meski fungsi kawasan telah berubah total menjadi modern, suasana di sekitar masih saja membuat bulu kuduk berdiri. Itulah yang selalu dirasakannya usai mengitari TIM.

"Kalau saya selesai tugas sore, kalau malam suka keluar biasa cari angin. Cuma ya gitu kalau lewat di sekitar pedagang suka ada yang iseng juga," kata Ahmad, yang memiliki tempat tinggal di belakang TIM, kepada merdeka.com, Kamis (8/5) kemarin.

Lebih jauh dia menceritakan, di lahan yang kini dijadikan lapak dagang para penjual, dulunya ada pohon dengan dedaunan yang lebat. Bahkan pernah ada cerita yang sangat terkenal yakni pohon kelapa bercabang dua.

"Sekitar 80-an, dulu di sana (sambil menunjuk ke beberapa kedai warung) ada pohon kelapa bercabang 2. Kalau lewat depan pohon itu warga sering melihat hal mistis," ceritanya.

Lantaran warga merasa terganggu, akhirnya pohon ditumbuhi buah yang banyak mengandung air dan segar itu kemudian ditebang. "Cuma udah lama ditebang, pohon kelapa kan jarang yang bercabang dua," jelasnya.

Semenjak diubah menjadi kawasan kesenian dan kebudayaan, beberapa areal di kawasan itu sudah berubah menjadi tempat hiburan dan tempat kumpul para seniman warga umum.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.