• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Menyikapi Informasi Berapa Lama Hasil Swab PCR Keluar

jennywijaya

IndoForum Newbie A
No. Urut
288379
Sejak
10 Nov 2020
Pesan
318
Nilai reaksi
1
Poin
18
gaji-dokter-di-indonesia.jpg


Sejatinya, ada banyak hal yang perlu kita ketahui untuk menyikapi jawaban atas pertanyaan berapa lama hasil swab PCR keluar. Adapun sikap yang dimaksud dalam hal ini adalah melakukan aktivitas sebijak mungkin sambil menunggu hasil polymerase chain reaction keluar. Hal tersebut memang perlu kita lakukan karena hasil PCR ini biasanya baru dapat kita ketahui dalam hitungan jam.

Durasi untuk mengetahui hasil tersebut memang jauh berbeda dengan hasil rapid test antigen. Untuk diketahui tes cepat antigen ini memang hasilnya bisa diperoleh dalam hitungan menit saja. Akan tetapi, jika dilihat dari akurasi ketepatan hasil, tes usap PCR merupakan tes yang paling akurat untuk mengetahui apakah seseorang terinfeksi Covid-19 atau tidak.

Dengan pertimbangan itu, tentu menjadi wajar apabila banyak yang memilih melakukan tes PCR daripada antigen. Meskipun dari sisi harga terbilang lebih mahal dari antigen, tapi bagaimanapun juga, keakuratan hasil merupakan faktor yang paling dibutuhkan. Di sisi lain, tes PCR pun membuat kita tidak melakukan tes ulang, sebagaimana yang biasanya dilakukan oleh orang yang melakukan tes antigen.

Contoh kasus tes ulang ini, sejatinya memang kerap ditemukan terhadap mereka yang melakukan tes antigen. Pasalnya, jika tes antigen dinyatakan positif Covid-19, maka orang tersebut pasti lekas disarankan melakukan tes PCR, sehingga biaya yang dikeluarkan pun menjadi lebih besar. Oleh karena itulah, langsung tes PCR lebih disarankan untuk menghindari tes ulang dan memakan biaya lagi.

Namun, sebagaimana sudah disampaikan di awal, hasil tes PCR ini baru diketahui sekitar lima sampai tujuh jam. Terkait itu, lantas bagaimana cara terbaik untuk menyikapi informasi berapa lama hasil swab PCR keluar? Mengenai hal ini, tentu sangat disarankan agar anda menunggunya di rumah dan melanjutkan isolasi mandiri.

Hal tersebut memang disarankan supaya anda tidak melakukan kontak dengan orang lain. Adapun anjuran itu tentunya untuk berjaga-jaga agar anda tidak menularkan virus corona kepada siapa pun, jika hasilnya nanti dinyatakan positif Covid-19. Dalam masa menunggu hasil PCR, ada baiknya anda juga melakukan aktivitas yang bisa meningkatkan imunitas tubuh.

Adapun hal tersebut bisa dilakukan dengan menonton film atau mendengarkan musik yang anda suka. Selain itu, berkomunikasi dengan teman atau kerabat melalui telepon bisa juga dilakukan. Hal tersebut dianjurkan supaya anda tidak terlalu memikirkan hasil PCR yang nanti diperoleh. Sebab, kalau melulu memikirkan apakah hasilnya positif atau negatif, hal ini bisa membuat anda menjadi stres, dan kondisi itu bisa membikin imunitas anda turun.

Adapun hal lain untuk menyikapi informasi berapa lama hasil swab PCR keluar adalah tetap berusaha bersikap setenang mungkin. Terkait saran tersebut, daripada anda memikirkan hasilnya apakah negatif atau positif, jauh lebih baik anda mencari tahu informasi mengenai cara-cara yang bisa mempercepat proses penyembuhan Covid-19. Hal itu tentu sangat penting untuk diketahui, terlebih jika nanti hasil PCR anda menunjukkan positif Covid-19.

Selain mencari tahu informasi tersebut, anda pun bisa memanfaatkan waktu menunggu hasil PCR keluar dengan mencari tahu konsultasi telemedicine. Informasi tersebut juga penting diketahui agar nanti kalau hasilnya anda dinyatakan positif Covid-19, maka anda sudah tahu pihak mana yang perlu dihubungi.

Di samping itu, selama masa menunggu hasil PCR, anda bisa juga membuat daftar orang yang berkontak dengan anda seminggu terakhir. Hal ini perlu dilakukan supaya memudahkan anda untuk menyarankan mereka melakukan tes serupa jika hasil PCR anda dinyatakan positif Covid-19.

Demikianlah informasi yang bisa disampaikan terkait cara menyikapi informasi berapa lama hasil swab PCR keluar. Semoga apa yang disampaikan di atas bisa bermanfaat bagi kita semua.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.