• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Mayoritas Warga Inggris Pernah Alami "Penampakan"

steven yan

IndoForum Junior D
No. Urut
208832
Sejak
2 Jan 2013
Pesan
1.870
Nilai reaksi
23
Poin
38
fK3g.jpg
Anda percaya pada hantu? Saat ini semakin banyak orang Inggris yang percaya pada hal supranatural seperti hantu, menurut sebuah studi baru di Inggris.

Dalam penelitian yang dilakukan pada 2005 dan 2009 silam sebanyak 52 persen dari responden mengatakan bahwa banyak yang merasakan aktivitas supranatural disekeliling mereka.

Seperti diberitakan Metro, Rabu (18/9/2013), satu dari lima orang responden mengaku telah memiliki pengalaman mengenai hantu.

Penelitian yang dilakukan oleh YouGov dari Association for the Scientific Study of Anomalous Phenomena (ASSAP) ini mengatakan bahwa organisasi ini mendedikasikan untuk melakukan penelitian ilmiah terhadap fenomena anomali mencakup kegiatan hantu, telepati, ikan jatuh dari langit, bahkan tentang UFO.

"Kenaikan angka kepercayan terhadap hantu itu sangat signifikan. Terlihat peningkatan yang cukup tinggi,” ujar Dave Wood, ketua ASSAP.

"Bisa jadi bahwa saat ini masyarakat memiliki ketidakpastian pada kondisi ekonominya. Kemudian informasi serta teknologi saat ini telah mendominasi, banyak orang yang mencari perlindungan pada paranormal, setelah lama bergantung pada agama,” tambahnya.

Namun, studi ini juga mengungkapkan bahwa saat ini jumlah orang yang percaya pada UFO lebih sedikit daripada tahun-tahun sebelumnya.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.