• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Keajaiban Sedekah

Blog Sakinah

IndoForum Newbie D
No. Urut
176628
Sejak
6 Jul 2012
Pesan
90
Nilai reaksi
0
Poin
6
Rasulullah bersabda.” Tangan di atas lebih baik dari pada tangan di bawah.” (HR Bukhari Muslim). Sebagian orang menduga bahwa memberikan harta sebagai sedekah, membuat harta kita berkurang. Secara kasat mata memang benar, tapi sesungguhnya harta benda yang kita berikan justru menjadi tabungan kita di negeri akhirat kelak. Bukan itu saja, sedekah juga dapat memperlancar usaha kita. Bagaimana mungkin kita akan mendapatkan limpahan rezeki dari Allah jika kita sendiri enggan memberi sedekah? Bagaimana mungkin Allah akan memberikan pertolongan kepada kita, kalau kita tidak mau menolong orang lain dengan harta yang kita punya?

Benarkah sedekah bisa menggugurkan kesalahan-kesalahan kita? Rasulullah menjawabnya, “ Dan sedekah itu akan menghapuskan kesalahan sebagaimana air memadamkan api.” (HR Tirmidzi dan Ibnu Majah). Allah berfirman,” Siapakah yang mau meminjamkam kepada Allah pinjaman yang baik, maka Allah akan melipatgandakan pinjaman itu untuknya dan akan memperoleh pahala yang banyak.”(QS Al-Hadid : 11)

Dengan pahala yang banyak itulah, akan memperberat timbangan amal kebaikan dan meringankan timbangan amal keburukan kita. Selain itu, doa orang-orang yang kita beri sedekah juga akan menghapuskan kesalahan-kesalahan tersebut. Bayangkan, jika kita memberikan sedekah kepada 50 orang, dan masing-masing mereka mendoakan kita agar di ampuni dosa-dosanya oleh Allah maka banyak sekali dosa kita yang insya Allah berguguran. Doa orang yang tak berpunya dan membutuhkan sedekah, Insya Allah akan di dengar Allah.

Ibnu Qayyim Al Jauziyah tentang salah satu manfaat sedekah. Ia berkata,” Sesungguhnya sedekah bisa memberikan pengaruh menakjubkan untuk menolak beragam bencana, meski pelakunya orang yang fajir (pendosa), zalim atau bahkan kafir sekalipun. Karena Allah akan menghilangkan berbagai macam bencana dengan perantaraan sedekah. Ini sudah menjadi rahasia umum. Baik yang berpendidikan maupun orang awam.

Sedekah adalah sumber kebaikan, penjaga kehormatan pelakunya, penghapus kesalahannya dan penutup aibnya. Sebaliknya kekikiran seseorang merupakan salah satu factor yang menyebabkan kehormatannya terkoyak- koyak, segala kesalahannya terus bercokol, aibnya tersingkap dan kekeliruannya di nampakkan. Sedekah adalah kebaikan, kasih sayang, keutamaan dan belas kasih. Oleh karenanya sedekah merupakan salah satu sarana untuk mendapatkan cinta Rabb, rahmat dan ridho-Nya. Sebab, Allah mencintai orang-orang yang berbuat kebaikan dan mengasihi orang-orang yang bersikap kasih sayang terhadap sesama.
 
Artikel yang bagus sekali, semoga kita termasuk orang2 yg selalu menjadi tangan di atas. Amin
 
Artikel yang bagus sekali, semoga kita termasuk orang2 yg selalu menjadi tangan di atas. Amin

aaaaaaaaaaaaaaaamiiiiiiiinnnnnnnnnnnnnnnnnnnnn..................................................
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.