• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Kartu SIM Telah Berusia 15 Tahun

al_hudzaifah

IndoForum Junior A
No. Urut
18915
Sejak
16 Jul 2007
Pesan
3.389
Nilai reaksi
60
Poin
48
Sejak diperkenalkan 15 tahun yang lalu, kartu Subscriber Identity Module (SIM) atau SIM card yang digunakan oleh operator telepon selular kini semakin luas penggunaannya. Awalnya kartu SIM hanya digunakan sebagai keamanan dan personalisasi di jaringan GSM, namun sekarang mengubah ponsel menjadi terminal untuk pelanggan nirkabel.

Grup teknologi Giesecke & Devrient (G&D) yang berpusat di Munich, Jerman, merayakan hari lahir kartu SIM. Lima belas tahun yang lampau kartu SIM komersiil pertama dipasarkan ke perusahaan komunikasi mobile Elisa di Finlandia. Saat itu Elisa masih bernama Radiolinja.

Pada awal pengembangan kartu SIM ditujukan sebagai pengaman jaringan GSM seperti halnya jaringan telepon kabel. Lewat SIM, identitas pelanggan nirkabel bisa tercatat sehingga tidak akan terhapus oleh jaringan mobile. Selain itu SIM juga berfungsi untuk mengamankan data meski pelanggan berganti ponsel baru.

Operator Elisa saat ini sedang mengembangkan kemampuan kartu SIM untuk layanan mobile baru, misalnya digital signature. Saat ini juga sedang digodok kartu SIM yang memiliki teknologi contactless terintegrasi. Lewat teknologi tersebut, pelanggan Elisa bisa membeli tiket bioskop, tiket pesawat atau tiket pembayaran lainnya dengan cara menunjukkan ponselnya.

Kartu SIM pertama yang muncul di tahun 1991 harganya kira-kira 15 euro atau Rp 175.000. Kartu tersebut hanya memiliki memori terbatas 3 KB (kilobytes). Kini rata-rata kartu SIM yang dijual memiliki memori 64 KB dengan harga yang relatif sama.

Kapasitas memori di kartu SIM diperkirakan akan semakin besar, bahkan bisa mencapai kapasitas Gigabyte. Kartu Subscriber Identity Module masa depan akan menjadi media standar untuk beragam keperluan, misalnya sebagai alat hiburan, alat pembayaran, atau tiket. (komputeraktif.web.id)
 
Nice info. Saya baru tau kalo pertama kali ada kartu sim itu 15 tahun yang lalu :P
 
jd inget dolo beli kartu SIM simpati pertama gw tahun 99 masi 1jt boo!!!cape dee agak mayan bagus nomernya eee g lama hapenya raib!nice post kk
 
wkwkwk dlo gw beli SIM udah kartunya jelek hargaya 500k pula... wkwkkw jamannya telkomsel masi kartu Halo... .auahuahua
 
iyah
dulu bokap sih beli masi 700 rebu
saia sih cuma 45 rebu soalny baru punya hp kelas 2 sma
wahahaha
teknologi semakin memurah yah sekarang
 
jadi keinget dulu pas hp generasi pertama kluar segede batu bata wkwkwkwkwk
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.