• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Jalur Kereta Api Rute Cilacap-Solo Akan "Dihidupkan" Kembali Dengan Memakai KA Sidomukti

yan raditya

IndoForum Addict E
No. Urut
163658
Sejak
31 Jan 2012
Pesan
24.461
Nilai reaksi
72
Poin
48
Setelah sukses mengoperasikan KA Joglokerto dengan rute Solo- Purwokerto, PT KAI Daop V berencana akan kembali mengoperasikan kereta api Sidomukti dengan rute Solo- Cilacap PP (pergi-pulang).

Manajer Humas PT KAI Daop V Surono mengatakan, rencana pengoperasian KA baru jurusan Solo- Cilacap ini untuk menjawab tingginya permintaan masyarakat di daerah sekitar Cilacapterhadap transportasi KA ke jurusan Yogyakarta dan Solo. Karena selama ini belum ada kereta api dari Cilacap kejurusan timur.

"Dahulu memang ada KA Logawa dari Cilacap yang disambungkan dengan KA Logawa dari Purwokerto di Kroya. Namun karena berdasarkan kontrak PSO KA Logawa itu jurusannya Purwokerto- Jember, maka PT KAI menghentikan layanan KA Logawa dari CIlacap sejak 2011 lalu," ujar Surono melalui pesan BBM, Senin (15/2/2016).

Ia menambahkan, pemantapan rencana perjalanan KA Sidomukti jurusan Solo- Cilacap saat ini terus dilakukan PT KAI secara intensif.

"Mudah- mudahan bisa secepatnya direalisasikan, sehingga bisa jadi alternatif transportasi masyarakat di sekitar Cilacap," jelasnya.

Surono mengatakan, direncanakan rangkaian KA Sidomukti akan menggunakan kereta kelas bisnis agar pelayanan bisa lebih maksimal. Meskipun KA kelas bisnis, tarifnya akan ditekan agar bisa terjangkau oleh masyarakat.

"Tarifnya direncanakan berlaku secara parsial, kurang lebih sama dengan KA Joglokerto," kata dia.

Sedangkan stasiun pemberhentian KA Sidomukti direncankan adalah stasiun Cilacap, Maos, Kroya, Gombong, Kebumen, Kutoarjo, Jenar, Wates, Yogyakarta, Lempuyangan, Klaten, Purwosari daan Solo.

Jarak Cilacap- Solo atau sebaliknya akan ditempuh KA Sidomukti ini hanya dalam waktu 4 jam. Sedangkan untuk Cilacap- Yogya atau sebaliknya kereta api ini hanya butuh waktu sekitar 3 jam perjalanan saja.

"Kami optimis KA Sidomukti ini nantinya akan mendapat sambutan positif dari masyarakat sekitar Cilacap,"ungkapnya.

Selain mempunyai keunggulan waktu tempuh yang relatif lebih cepat, KA SIdomukti ini juga punya keunggulan entry pointlangsung masuk ke tengah kota, baik di Yogyakarta (Stasiun Tugu dan Lempuyangan) maupun di Solo
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.