• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

[Hot News] Buah Manggis Asli Indonesia Diklaim Malaysia

Ajido-Marujido

IndoForum VIP: The Special One
No. Urut
10016
Sejak
31 Des 2006
Pesan
4.809
Nilai reaksi
144
Poin
63
Buah Manggis dari Indonesia Bukan Malaysia ?!

buahmanggiskt6.jpg


Buah manggis selama ini dianggap berasal dari Malaysia, namun bukti baru menunjukkan dari Jambi.

JAKARTA, JUMAT - Indonesia boleh kalah dari Malaysia dalam memperebutkan pulau Sipadan dan Ligitan karena terlalu lama mengabaikannya. Namun, kali ini Indonesia tidak boleh kalah "memperebutkan" bukti bahwa buah manggis adalah asli Indonesia.

Kalangan ilmuwan hortikultura dari Indonesia mengungkapkan, buah manggis yang selama lebih banyak dikenal sebagai buah asal Malaysia sebenarnya merupakan buah asli Indonesia. Ketua Masyarakat Ilmuwan Hortikultura Internasional (ISHS), Prof. Dr Roedhy Poerwanto, MSc mengungkapkan, hingga saat ini literatur atau bahan bacaan ilmiah yang beredar di seluruh dunia selalu menyebutkan manggis adalah buah Malaysia.

Hal itu, karena spesies manggis tertua dari genus Malaccensis diperkirakan dari Malaka atau Malaysia. Padahal, menurut Ketua Perhimpunan Hortikultura Indonesia itu, spesies Malaccensis dan Hombroinina, yang menurunkan manggis Indonesia saat ini, sejak dulu sudah banyak terdapat di Jambi.

Dengan bukti tersebut, tambahnya, maka buku-buku teks yang menyebutkan manggis buah asal Malaysia perlu diperbaiki dan kedepan harus menyebutkan buah tersebut asal Indonesia. Roedhy mengatakan, para ilmuwan Indonesia telah mengajukan bukti bahwa manggis merupakan buah asli Indonesia dalam Simposium Internasional tentang Buah-buahan Tropis dan Subtropis ke 4 di Bogor yang diikuti kalangan ilmuwan hortikultura dari seluruh dunia.

"Para peserta yang umumnya ilmuwan hortikultura itu menyambut positif bukti-bukti dan penjelasan yang diajukan Indonesia," katanya di Bogor, Kamis (6/11) kemarin. Simposium yang diikuti kalangan ilmuwan hortikultura dari berbagai negera tersebut diadakan setiap empat tahun sekali. Pada 1996 bertempat di Thailand, kemudian pada 2000 di Australia dan 2004 di Brazil sementara tahun ini di Indonesia 3-6 November 2008.
 
mending dipatenkan dulu aja tuh manggis, daripada nanti sama kayak kasus batik yang keburu dipatenkan malingsia X(
 
iya.. gw sebel ama org malay yg ego... mentang2 negara dia maju dikit... sebener nay indo lebih maju... tp gara2 jumlah penduduk nay banyak dan org2 kecil "hobi" bikin anak.. jadi pendapatan per kapita indo kalah ama malaysia :D
 
iya Malingsia dasar.....

bisanya ngaku ngaku aja ....



gw paling suka buah manggis lho



.... apaan seh gw oot banget hwhwhwhw
 
Mari kita patenkan orang melayu sebagai orang Indonesia.... karna ingat, bahasa Indonesia adalah bahasa Melayu + unsur serapan. Dan bahwa, terutama di Sumatera, penduduk asli banyak yang melayu...

kalau orang melayu dipatenkan menjadi Orang Indonesia... wekekeke.... otomatis, Malaysia jadi milik kita.... =))
 
Hahhah lagi2 terulang lagi hahahahah
 
Harusnya semua harta bangsa dipatenkan secepatnya /gg
 
malay....malay....
ada apakah dengan dirimu?
 
adu-adu... dikit dikit
emang musti paten-patenan gitu yah??
parah...
bener kata LegendaryMaster tuh...
ntar lama-lama bisa perang gara-gara buah /swt/swt/swt
 
Tuh kan, Malingsia nyari gara-gara aja deh.... X(
 
jangan2 ntar Indo ama Malingsia jadi perang cman gara2 Buah....

kalau perang saling lempar buah manggis gpp om.

kan seru tuh ditiban manggis rame2:x
 
masalah gituan kyknya lebih sering terjadi sama kita dan malay ya. hahahaha
 
masa mau urusan lagi gara2 buah
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.