• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Ditemukan Lumba-lumba ’Berkaki’

magnum

IndoForum Activist C
No. Urut
1320
Sejak
27 Mei 2006
Pesan
14.143
Nilai reaksi
417
Poin
83
Ditemukan Lumba-lumba ’Berkaki’

lumba2_kaki.jpg

Seekor lumba-luma memiliki sirip tambahan dekat ekornya yang diperkirakan bukti bahwa lumba-lumba pernha hidup di darat 50 juta tahun lalu.

TOKYO --Seekor lumba-lumba yang ditangkap nelayan Jepang sebulan lalu memiliki sepasang sirip tambahan yang kemungkinan kaki belakangnya. Temuan ini menjadi bahan penelitian menarik para ilmuwan untuk mengungkap bukti-bukti bahwa mamalia air tersebut dulunya pernah hidup di darat.

Sepasang sirip itu hanya sebesar telapak tangan manusia atau lebih kecil daripada sirip utama yang tumbuh di bagian depan tubuh lumba-lumba. Lumba-lumbanya sendiri sepanjang 2,7 meter dan berumur sekitar lima tahun.

"Nelayan menangkap lumba-lumba dengan empat sirip itu di dekat Pantai Wakayama, bagian barat Jepang pada 28 Oktober dan menarik perhatian Museum Paus Taiji yang ada di daerah tersebut," kata direktur museum Katsuki Hayashi.

Tonjolan serupa sirip sebenarnya juga kadang-kadang ditemukan dekat ekor lumba-lumba. Namun, para peneliti menyatakan bahwa baru kali ini mereka menemukan sirip tambahan yang berkembang dengan simetris dan sempurna.

Bukti-bukti fosil menujukkan, lumba-lumba dan paus purba mungkin pernah hidup di darat sekitar 50 juta tahun lalu dan satu keturunan dengan kudanil dan rusa. Para ilmuwan memperkirakan, keduanya beradaptasi dengan lingkungan laut hingga kehilangan kaki belakangnya.

Janin lumba-lumba dan paus saat berada dalam kandungan juga memiliki semacam kaki di tubuhnya. Namun, bagian tubuh tersebut tidak lagi berkembang saat dilahirkan.

"Saya yakin sirip tersebut berasal dari nenek moyang lumba-lumba purba yang hidup di darat," ujar Seiji Osumi, seorang penasehat di Institut Penelitian Mamalia Air Tokyo. Mutasi baru mungkin mendorong sifat purba yang dimilikinya muncul kembali.

Hayashi tidak dapat memastikan sebelum mempelajari apakah sirip tersebut digunakan oleh lumba-lumba untuk melakukan manuver di air. Lumba-lumba tersebut akan dipelihara di sebuah tangki besar di museum Taiji untuk menjalani pemeriksaan sinar-X dan tes DNA.
 
Gwe kira kyk kaki orang, tau2nya kyk sirip ..
 
sirip /? /hmm

wew aneh bener nih termasuk hewan langka donk /? /hmm
 
wew.... gila.... tapi mana bisa dengan kaki itu dia bisa berjalan di darat??
 
mungkin aja tuh lumba lumba bisa hidup d dua dunia darat dan laut /no1
 
bukannya emang semua lumba2 punya yang kaya gitu ya??....

maklum belum pernah liad lumba2 asli sih.. :)
 
ga ada lha kk masak ada lumba lumba berkaki /swt
 
hm...Mungkin tu lumba2 kedapetan gen lumba berkaki jaman dahulu /pif mungkin loh /heh
 
sama kayak manusia, ga ad yang sempurna
ga isa d bilang hebat
 
kesalahan genetik itu...
sama ky orang yg jarinya 6...

apa berarti dulu orang jarinya 6 /?
kaga kan
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.