• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

8 Cara Menendang Bola dengan Tepat dan Akurat

jennywijaya

IndoForum Newbie A
No. Urut
288379
Sejak
10 Nov 2020
Pesan
318
Nilai reaksi
1
Poin
18
cara-menendang-bola-ini-penting-untuk-pemain-pemula-1613129204.jpg


Menendang bola adalah teknik dasar dalam permainan sepak bola yang harus dikuasai. Terdengar mudah, tetapi sebenarnya cukup sulit untuk dipelajari. Ada beberapa cara menendang bola dengan sasaran yang berbeda, misalnya untuk mengoper atau memberikan umpan jarak jauh. Lalu, bagaimana cara menendang bola yang akurat? Berikut langkah-langkah yang bisa Anda coba.

Ketepatan Kaki Ketika Menyentuh Bola

Akurasi dan kekuatan tendangan bisa ditentukan ketika menyentuh bola untuk pertama kalinya. Kalau jarak bola terlalu dekat, Anda bisa kehilangan kekuatan dan akurasi. Namun apabila terlalu jauh bisa terlalu sulit untuk menendang. Persiapkan juga cara menendang bola yang akan dilakukan, apakah untuk mengoper, memberikan umpan, atau tendangan langsung ke gawang.

Pandangan Fokus pada Arah Bola


Anda tidak akan tahu cara menendang bola yang tepat kalau tidak fokus pada bola itu sendiri. Jangan menendang bola sambil mengamati kondisi lapangan karena bisa mengurangi akurasi tendangan. Pastikan dulu arah sasaran yang akan dituju. Baru setelah itu Anda kembali mengarahkan pandangan ke bola agar menendang di bagian yang tepat.

Letakkan Kaki di Samping Bola


Posisi kaki yang menjadi tumpuan berat badan penting untuk menjaga keseimbangan ketika menendang bola. Selain itu juga untuk menambah akurasi dan kekuatan. Kaki Anda harus berada di samping bola, tetapi jangan terlalu dekat karena akan sulit untuk mengopernya dengan akurat. Kaki tumpuan juga harus sama arahnya dengan cara menendang bola.

Tarikan Ke Belakang Sebelum Menendang

Semakin lebar tarikan kaki yang digunakan untuk menendang ke belakang, semakin kuat pula tendangan yang dihasilkan. Misalnya, menembak bola langsung ke gawang, biasanya pemain akan menarik kaki mereka ke belakang sambil menekuk lutut. Sehingga tendangan yang dihasilkan lebih kuat. Berbeda ketika mengoper, maka cara menendang bola tidak perlu tarikan penuh.

Jangan Biarkan Tubuh Terlalu Kaku


Cara menendang bola yang benar yaitu posisikan badan lebih rileks dan tidak kaku. Ketika sedang menendang bola atau menyerang, lengan akan otomatis mengayun atau menekuk. Tubuh yang rileks bisa menghasilkan lebih banyak tenaga pada tendangan, dibandingkan ketika lengan diam di samping tubuh. Selain itu, tubuh juga lebih refleks untuk bereaksi.

Posisikan Tubuh Menghadap dengan Benar

Tingkat akurasi bola bukan hanya ditentukan dari cara menendang bola, tapi juga bagaimana Anda memposisikan diri. Biasanya, bola akan mengarah ke sasaran sesuai dengan posisi tubuh. Anda harus memposisikan tubuh menghadap ke arah yang ingin dituju sebelum menendang bola. Jika tidak pas, maka bola akan menuju ke arah yang salah.

Setiap Tendangan Butuh Teknik Berbeda

Ada banyak jenis tendangan yang berbeda. Untuk tembakan langsung ke gawang lawan, maka tekniknya menggunakan punggung kaki karena tenaga yang dihasilkan bisa lebih besar. Sedangkan untuk mengoper, cara menendang bola yang tepat yaitu menggunakan kaki bagian luar. Memberikan umpan lambung dengan jarak yang jauh, Anda bisa menggunakan kaki bagian dalam.

Biarkan Tubuh Ikuti Arah Bola

Tubuh akan bergerak secara alami ketika memberikan tendangan karena bisa meningkatkan akurasi arah bola menuju tempat sasaran. Misalnya, kaki Anda akan otomatis terangkat ke udara dengan cara menendang bola langsung ke gawang dengan kuat. Momentum tubuh Anda harus mengikuti arah bola setelah menendangnya. Jika berhenti mendadak justru bisa menimbulkan cedera.

Mempelajari cara menendang bola tentunya harus melalui praktik dan latihan secara rutin. Sehingga Anda akan terbiasa melakukannya dengan lebih alami ketika melakukan permainan langsung di lapangan. Jika Anda sudah menguasai teknik ini dengan benar, maka bukan hal yang tidak mungkin Anda akan mencetak gol dan membawa tim Anda menuju kemenangan.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.