• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

7 Tempat Wisata non Pantai di BALI

nindywhite

IndoForum Newbie E
No. Urut
180959
Sejak
29 Agt 2012
Pesan
36
Nilai reaksi
0
Poin
6
Halloo para penghuni Indoforum, ijin share seputar travel yaa :D
Saat kita liburan ke Bali, ternyata tidak hanya panorama pantai aja lo yang bisa dilihat. Masih banyak tempat bagus yang layak dikunjungi, namun tempat itu masih kurang familiar di orang-orang kita. Nah selain Kuta, Sanur, Uluwatu, Nusadua yang bernuansa pantai, apa lagi sih yang bisa ditemukan di Bali?

1. Wisata Budaya Ngaben di Bali
BALI-NGABEN4.jpg

Untuk menghormati kematian jika di Sumatera Utara dikenal Sarimatua, di Tana Toraja dikenal dengan upacara Rambu Solo, maka di Bali dikenal dengan Ngaben.
Persamaan dari ketiganya: ritual upacara kematian dan penguburan jenazah. Ngaben ini upacara pembakaran mayat yang dilakukan di Bali, khususnya oleh yang beragama Hindu, dimana Hindu adalah agama mayoritas di Pulau Seribu Pura ini.

2. Parorama Ubud
ubud-bali-vacation.jpg

Inilah tempat syuting artis terkenal Hollywod Julia Roberts untuk film drama Eat Pray Love. Ubud merupakan salah satu tempat yang “wajib” dikunjungi, paling tidak saya mengatakan begitu. Wilayah Ubud diapit dua kabupaten besar yakni Gianyar dan Tampaksiring, adalah wilayah pedesaan yang asri dan teduh. Alamnya nan elok diketinggian pegunungan merupakan tempat ribuan seniman bali menetap. Jadi, tidak heran selain tenang, Ubud juga disebut sebagai kampung seniman Bali.

3. Panorama Gunung Agung
gunung-agung4.jpg

Gunung Agung adalah gunung paling suci di pulau Bali dan menjadi rumah Pura Besakih, pura terbesar dan paling suci di Bali. Maret 1963, Gunung Agung ini terjadi letusan besar, yang larvanya mengalir nyaris mendekati Pura Besakih yeng terdapat di lereng gunung. Gunung ini terletak di Bali bagian timur dengan ketinggian 3.148 meter di atas permukaan laut (mdpl). Sementara itu, bertengger di lereng gunung dengan ketinggian sekitar 1.000 mdpl (3.000 kaki) adalah Pura Besakih yang merupakan pura ibu di Bali.

4. Taman Nasional Bali Barat
taman+nasional+bali+barat.jpg

Taman Nasional Bali Barat adalah habitat berkembang biaknya jenis flora dan fauna liar, yang berstatus langka. Di taman ini anda bisa melakukan aktivitas, seperti penelitian, belajar budidaya, pariwisata dan rekreasi. Taman nasional ini terletak di ujung barat Pulau Bali lebih kurang 2 Kilometer dari Pelabuhan Penyebrangan Gili, atau tepatnya berada di kabupaten Buleleng.

5. Taman Ujung Karang Asem
ujung3.jpg


Taman Ujung Karangasem yang disebut juga Taman Sukasada, atau populer juga sebagai ”Water Palace”, terletak di tepi pantai Desa Ujung, Karangasem. Taman ini adalah salah satu bukti historis yang monumental dari kebesaran Kerajaan Karangasem di masa lalu. Berdasarkan hasil-hasil penyelidikan arkeologis-historis dapat diketahui bahwa taman ini adalah sebuah contoh hasil akulturasi budaya yang serasi antara arsitektur tradisional lokal (Bali) dengan arsitektur Eropa, yang memancarkan kearifan atau keungguhan lokal (local genius).

6. Bali Safari Marine Park
261.jpg

Ternyata yang namanya Taman Safari tidak hanya terdapat di Bogor saja, Bali juga memiliki taman safari yaitu yang biasa disebut Bali Safari Marine Park atau BSMP. Terletak di kabupaten Gianyar, dan cukup dekat dengan pantai. Di Bali Safari & Marine Park, para pengunjung diajak melihat dan mengenal binatang lebih dekat. Nuansa edukasi dan konservasi sangat terasa disana. Selain itu, para pengunjung juga disuguhi aktifitas yang seru seperti elephant ride, night safari, safari journey dsb. Kita juga bisa menyaksikan atraksi para gajah (elephant show) dengan kampanyenya untuk mencintai gajah yang dikemas dalam sebuah drama edukasi. Tidak hanya itu saja, Anda bisa menemukan hal menarik lainnya disana.

7. Pura Mahospait Denpasar
pura-maospahit.jpg

Pura Maospahit terletak di Banjar Tatasan Kelod Kelurahan Tonja Kecamatan Denpasar Utara. Arkeologi yang terdapat di Pura Maospahit Tonja terdiri dari: Meja Batu, Palung Batu, Candi (Prasada) dan Candi Kurung. Hal ini dapat dikelompokan menjadi 2 periodisasi yaitu periode prasejarah (tradisi megalitik) dan periode klasik (sekitar abad 4-15). Dari Kota Denpasar, Pura ini berjarak kurang lebih 2 km ke arah timur laut. Menurut karakteristik, Pura ini adalah Pura milik keluarga, tergolong sebagai Pura Kawitan. Dan Pura ini memiliki daya tarik yaitu adanya peninggalan arkelogi di dalam Pura.
 
emang wisata dan budaya di bali itu gak ada abis nya
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.